Bola.net - Cristiano Ronaldo baru saja mendapatkan penghargaan dari pemerintah Portugal atas jasanya mewakili negara Eropa tersebur di mata dunia. Usai menerima kehormatan yang langsung diberikan oleh presiden Anibal Cavaco Silva, pemain Real Madrid itupun memberikan komentarnya pada media.
"Ini adalah penghargaan yang penting untuk saya karena saya adalah warga Portugal dan saya bangga mewakili negara ini di luar negeri," tuturnya pada situs resmi Real Madrid.
"Saya masih muda dan akan terus bermain dan menikmati semua yang saya lakukan, seperti apa yang terjadi saat ini. Sudah jelas, jika saya memenangkan gelar dan mampu masuk dalam buku sejarah sepakbola, semuanya akan lebih baik," pungkas Ronaldo.
Ronaldo musim ini sudah bermain sebanyak 24 kali di musim ini dan mencetak tak kurang dari 30 gol serta 7 assist. (rma/rer)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar